Jumat, 14 Juni 2013

Humor Gusdur : Kisah Nabi Yunus

“Abdurrahman, selain seorang presiden, Anda juga dikenal sebagai tokoh agama. Saya kebetulan pernah membaca cerita tentang Yunus (Nabi Yunus) yang dimakan ikan, tapi selamat karena mendapat pertolongan (mukjizat) dari Allah. Bisakah Anda jelaskan kepada saya kronologi selamatnya Yunus dari perut ikan itu.”

Mendapat pertanyaan seperti ini, Gus Dur mulanya kaget. Namun bukan Gus Dur namanya kalau tidak dapat menguasai keadaan. Dengan santai Gus Dur menjawab.

“Fidel, pertanyaan Anda sebenarnya tidak relevan dengan kondisi penglihatan saya. Saya tidak mungkin lagi membuka segala kitab suci itu untuk mencari tahu jawabannya. Tapi begini saja, kalau saya sudah mati, di sorga kelak, saya akan tanyakan ke Yunus bagaimana kronologi selamatnya ia dari perut ikan itu,” jawab Gus Dur sembari senyum.

Fidel yang rupanya tidak puas dengan jawaban Gus Dur, lantas menyela. “Ya, kalau Yunus ada di Sorga. Kalau di neraka bagaimana?”

“Kalau di neraka, itu bukan urusan saya lagi, Fidel. Itu urusan Anda!” Pungkas Gus Dur terkekeh.


Diambil Dari FP Humor Gusdur Di Facebook